Kamis, 18 November 2010

#PecintaFilmIndonesia menembus angka 10.000!

Dear #PecintaFilmIndonesia,

Siang ini sekitar pukul 12.30 saat waktunya makan siang, 18 November 2010, akun twitter @film_Indonesia sudah menembus angka 10,000! Malam ini, saat posting untuk blog OfficialFilmIndonesia, tercatat 10,019 pecinta Film Indonesia yang senantiasa setia dan dengan suka cita mengikuti setiap update informasi yang di-tweet dari @film_Indonesia.

Suatu kebahagiaan, kebanggaan dan rasa ucap syukur tersendiri yang ingin saya sampaikan pada semua pecinta Film Indonesia dan Sang Maha Pencipta. Amin.

Sejak pertama mengudara di dunia maya, 26 Desember 2009, akun twitter ini memang diperuntukan bagi pecinta film Indonesia yang ingin mengapresiasi karya sebuah film Indonesia. Serta @film_Indonesia juga memposisikan diri menjadi media bagi kreator dan pesohor perfilman Indonesia untuk mengkomunikasikan karya terbarunya pada pecinta Film Indonesia.

Tidak mudah untuk menciptakan suasana kondusif dalam mengapresiasi karya film Indonesia di tengah masih adanya sikap penonton yang pesimis pada karya sineas lokal ini. Seringkali penonton 'hit & run' ini cenderung men-generalisir semua film Indonesia adalah film bergenre sensasi-kontroversi-horor/komedi-esek-esek. Di awal keberadaannya, sering sekali akun ini menerima mention yang cenderung hanya melihat film Indonesia yang kurang dari segi kualitas, namun berlebihan dari sisi sensasi. No way! Media ini tidak akan menyerah pada pengkomentar sekilas lalu seperti itu. Dengan lebih dari 10,000 pecinta Film Indonesia saat ini, @film_indonesia yakin bahwa film Indonesia selalu mempunyai tempat di hati pecintanya. Topik film Indonesia adalah pembicaraan yang selalu hangat dan enak dibicarakan sepanjang masa. Dulu, kini, nanti dan seterusnya.

Saat ini, menjelang penghujung 2010, tentu topik hangat yang dibicarakan adalah ajang klasik yang selalu penuh cerita, Festival Film Indonesia. Juga ada ajang alternatif Jiffest yang mempunyai pilihan tersendiri untuk filmnya tahun ini. Seberapa seru ajang ini nantinya? Masih kita tunggu tanggal mainnya.

Dengan angka 10,000 pecinta film Indonesia ini, diharapkan mampu menciptakan suasanya yang saling mendukung untuk menciptakan industri Film Indonesia yang tengah bergeliat bangkit dengan semangat dan optimis-nya. Pecinta film Indonesia bukan hanya objek yang menonton, namun juga merupakan subjek yang akan mengapresiasi karya setiap kreator dan pesohor film Indonesia.

Loyalitas semangat ini yang diperlukan untuk selalu punya spirit akan mencintai film Indonesia dulu, kini dan nanti!

Tetap Optimis!


Salam cinta film Indonesia,
Editor-in-Chief @film_Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Film Indonesia

Website Resmi OfficialfilmIndonesia.com